Rabu, 21 Maret 2012

Thank you Batam ^_^

Ada yang berbeda dengan subuh kali ini, tidak seperti biasanya, sehabis sujud disubuh hari aku langsung mengambil tas dan mengemas semua barang yang ada di kamar kostKu. Karna, ini adalah hari terakhirku di Kota Batam (miniatur of Indonesia), dalam setiap gerakan ku melipat baju, hati ini merasa banyak sekali perasaan, bahkan mungkin rasanya lebih banyak dibanding permen Nano-nano.:p . Senang karena sudah melihat perkembangan pada rekan kerja, dari skill hingga keagamaan, senang karena siswa-siswa punya semangat belajar, galau karena ada “rasa yang tertinggal, galau karena sebagian kecil jemuran masih di atas (belum Kering), dan lain-lain lah pokoknya.

Untunglah paras ini sudah terbiasa dari dulu untuk menahan isi hati yang ingin menyuarakan sesuatu. Singkat kata, pergilah aku ke kantor SBS Batam pagi-pagi sekali. Sesampainya dikantor langsung ku buka laptop ini,dan ingin langsung menulis. Hanya saja tangan ini hanya melakukan, “klik Folder>back>klik folder lain>back>buka Facebook>update status galau>buka folder lagi>back lagi”... ujung-ujungnya gk jadi menulis lagi, -__-. Harap maklum, akhir-akhir ini memang sedang labil, hihihihih. #SeriusIndra-SERIUS!!!..
Aku menunggu rekan kerja berdatangan satu persatu, mulai dari Bajak laut Kamaru Zaman, makhluk Edo Tensei Sugi Kurniadi, peternak Elang Indosiar David Primadi, dan instruktur paling Macho Putra (Ucha unyu-unyu), dan yang terakhir Kepala perserikatan badan informasi tak Resmi Kak Dian Prima.
Oh iya. Ada juga datang beberapa murid AJ, calon-calon bidadari surga (amin), mereka adalah Si Bulan dan Bintang.. Bulan = si cengeng = Salsabila, dan Bintang = si Macho = Dhian.

Kemudian kukumpulkan mereka semua kecuali anak AJ tadi (takut Menyemak), untuk diberi sedikit jampi-jampi sebelum saya pergi. Cukup banyak yang kami diskusikan, intinya adalah insyaallah Batam akan segera mandiri, dan pesan saya untuk para instruktur adalah jangan menyerah untuk mempraktekkan Teaching By Heart, dan sisihkan waktu untuk bangun malam dan sebut nama-nama murid dalam doa malamMu, dan cari tahu apa cita-cita mereka untuk menyempurnakan doa kita. Biasanya saya selalu menanyakan “habis kuliah mau kemana??”, atau cita-cita mau jadi apa??”.. supaya dapet bocoran apa yang mereka inginkan. Ingat!! Doa seorang guru itu tinggi pangkatnya, do it with your Purple Heart.

Pesan buat adik-adikKu, ingat, jangan terfokus pada hasil ujian, tapi berprilakulah yang baik dan positif dalam menanggapi nilai. Karena hidup dan keberhasilan itu sebuah proses. Belajarlah dari banyak kegagalan orang lain, agar tidak masuk di lobang itu, jika punya ilmu lebih, bagikanlah.. karena sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat buat orang lain. Untuk si Salsabila, cengeng itu bagus, pertanda hatiMu lembut, manfaatkan kelembutan ila itu buat mengasihi sesama, jangan terlalu sering menuruti ego. Untuk si Dhian. Ya allah,, akhir-akhir ini dhian sudah feminim (*sujud dulu-sujud #sujud Syukur).hihihi, salah satu doa mr terjawab,hahahahah. Pokoknya buat yang cewe’ jadilah perhiasan-perhiasan dunia yang mengkilap, hingga jadi rebutan para panglima surga nantinya, untuk yang laki-laki, perkuat prinsip Agamamu, dan jadilah panglima dan Imam yang siap memimpin.

Tak terasa waktu sudah sore, aku harus segera pergi, untunglah ada si Zaman yang bersedia mengantar, si Zaman dengan sigapnya melebarkan layar kapalnya, (ceritanya si Zaman itu Bajak laut). Lalu sebelum pergi, aku teriakkan sesuatu padanya.

“AYO.. Kita belah lautan kehiduan ini, antar aku ke gerbang Dunia Baru, di GreenLand ini sudah aku taklukkan,”. Kapal pun melaju dengan cepat. Diperjalanan Zaman menjelaskan kondisi-kondisi laut sekitar. Setelah kami berpisah ada yang lupa aku sampaikan. Mungkin ini pesanku buat kapten Zaman. “usiamu masih sangat mudah, jangan hanya mau mengarungi samudra GreenLand, kumpulkan pasukanmu, dan berkelilinglah dengan menggunakan kapal baru, Aku menunggu di Dunia Baru wahai Kapten Zaman.”. (One Piece Version).

Sesampainya dilokasi terakhir di Batam, aku di sambut Naga Lion Air, setelah ku tapaki kaki ini naik ke Naga, akan kulepas semua rasa yang tidak boleh kubawa ini, dan kuganti dengan optimistik untuk mengarungi sisa waktu hidup di kemudian hari. Wish u all the best. Thanks for all of u.. :).

1 komentar: